Analisis Tingkat Kepuasan Pengguna Jasa Terhadap Kualitas Pelayanan Di Terminal Marisa Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato

Authors

  • Rudi Antek Universitas Pohuwato
  • Sri Fingki Makuta Universitas Pohuwato

DOI:

https://doi.org/10.33506/rb.v11i01.4231

Keywords:

kualitas pelayanan, pengguna jasa, terminal, tingkat kepuasan

Abstract

Dalam upaya meningkatkan jumlah dan mutu pelayanan transportasi khususnya untuk angkutan darat tidak sebatas untuk menyediakan sarana dan prasarana jalan raya yang aman dan nyaman. Akan tetapi berkaitan dengan itu secara terpadu perlu disediakan juga sebuah terminal angkutan sebagai komponen sistem transportasi yang memadai sesuai jenis dan volume serta karakteristik angkutan yang beroperasi di wilayah setempat, maka dari itu tujuan penelitian adalah untuk mengetahui tingkat kepuasan pengguna jasa terhadap kualitas pelayanan di Terminal Marisa Kabupaten Pohuwato. Penelitian akan dilakukan di Terminal Marisa Desa Marisa Utara Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato. Penelitian dilaksanakan pada Bulan November 2022 sampai dengan Januari 2023. Sampel pada penelitian ini sebanyak 40 responden. Analisis data dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan metode Costumer Satisfaction Index (CSI). Hasil penelitian menunjukkan tingkat kepuasan pengguna jasa terhadap kualitas pelayanan di Terminal Marisa yaitu puas sesuai dengan kriteria CSI yang mempunyai nilai sebesar 74,78%. Nilai atribut terdiri dari atribut keandalan sebesar 76,41%, keresponsifan 78,19%. Nilai atribut jaminan sebesar 76,41%, nilai empati 71,39% dan nilai berwujud sebesar 71,00%.

References

Ardianata, Refi. 2018. Arahan Peningkatan Kinerja Operasional dan Pelayanan Terminal Bus Brawijaya Banyuwangi. Skripsi. Fakultas Teknik Universitas Brawijaya.

Dua, Ireneus Kota dan Ade Marwa Banjar. 2014. Evaluasi Kinerja Terminal Penumpang Antarkota dalam Propinsi (Studi Kasus pada Terminal Rowoeke-Ende). Jurnal Teknosiar Vol 8 No 1.

Frans, John H, Elia Hunggurami dan Pretty M.C. Ndoen. 2017. Evaluasi dan Pengembangan Kapasitas Terminal Bus Kota Kupang. Jurnal Teknik Sipil Vol VI No. 2.

Latif A. dan Djaka Suhirkam. 2013. Analisis Kebutuhan Pelayanan Kendaraan Umum Akdp Dalam Terminal Alang-Alang Lebar Palembang. Pilar Jurnal Teknik Sipil Volume 9 Nomor 2.

Rudi dan Urfan. 2021. Efektivitas Pelayanan Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP) Terminal Marisa di Era New Normal. Borneo Engineering: Jurnal Teknik Sipil Vol 6 No 1.

Saputra, A.B., Sunarto dan Samin. 2021. Analisis Tarif Angkutan Umum Berdasarkan Biaya Operasional Kendaraan, Ability To Pay dan Wilingness To Pay. Jurnal Teknik Sipil : Rancang Bangun. Volume 7 Nomor 1.

Syukri, Siti Husna Ainu. 2014. Penerapan Customer Satisfaction Index (CSI) dan Analisis Gap pada Kualitas Pelayanan Trans Jogja. Jurnal Ilmiah Teknik Industri, Volume 13 Nomor 2.

Umam, Risep Khairul dan Niluh Putu Haristuti. 2018. Analisa Kepuasan Pelanggan Dengan Menggunakan Metode Customer Satisfaction Index (CSI) dan Importance Performance Analysis (IPA). Seminar Nasional Sains dan Teknologi Terapan VI.

Downloads

Published

2025-04-30

How to Cite

Antek, R., & Makuta, S. F. (2025). Analisis Tingkat Kepuasan Pengguna Jasa Terhadap Kualitas Pelayanan Di Terminal Marisa Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato. Jurnal Teknik Sipil : Rancang Bangun, 11(01), 043–048. https://doi.org/10.33506/rb.v11i01.4231